Sony Ericsson Xperia Arc dengan Android 2.3

JAKARTA — Sesuai dengan janjinya akan mengusung smartphone dengan teknologi terbaru mulai tahun ini, Sony Ericsson memperkenalkan Xperia Arc. Smartphone yang ditujukan untuk memberikan pengalaman multimedia istimewa ini menggunakan platform Android 2.3 yang dikenal juga dengan nama Gingerbread.

Xperia Arc merupakan produk pertama dari generasi terbaru smartphone Xperia yang diumumkan pada tahun 2011. Bukan hanya dengan versi Android terbaru, ponsel pintar ini juga didukung teknologi termutakhir Sony yang telah sukses digunakan di produk elektronika lainnya.

"Kami memulai tahun 2011 dengan mantap melalui produk Xperia kami yang paling menarik untuk saat ini. Xperia Arc menggabungkan teknologi paling mutakhir dari Sony dengan desain yang menakjubkan untuk menghibur dan memukau konsumen. Semua menggunakan keluaran terbaru Android," kata Djunadi Satrio, Head of Marketing Sony Ericsson Indonesia, dalam rilis persnya hari ini, Kamis (6/1/2011).

Kualitas tampilan di layarnya didukung teknologi Sony Reality Display dengan Mobile BRAVIA Engine yang menghasilkan visual cemerlang. Kamera 8,1 MP menggunakan sensor ponsel Exmor R dengan lensa f/2.4 dari Sony yang telah memenangi penghargaan untuk merekam video HD. Semua gambar dan video dapat ditampilkan secara HD di monitor TV via built in HDMI-connector.

Xperia Arc hadir dengan desain super tipis dan ringan, dengan ketebalan 8,7 mm di bagian yang paling tipis dan memiliki layar multi-touch selebar 4,2 inci. Meski ramping, bahan yang dipakai dijamin kuat sehingga membuatnya tetap tangguh.

Produk ini tersedia di pasar Indonesia mulai kuartal pertama tahun ini dengan pilihan warna midnight blue dan misty silver.

Spesifikasi Sony Ericsson Xperia Arc

Sistem operasi: Google Android 2.3
Prosesor: 1 GHz Qualcomm
Internal memory: 512 MB
External memory: support micro SD 32 GB
External memory di paket: microSD 8 GB
Koneksi jaringan: UMTS HSPA GSM GPRS/EDGE
Kamera: 8.1 megapiksel
Layar: Sony Mobile Bravia Engine 16 juta warna TFT kapasitif multi-touch 4.2 inci 854 x 480 piksel (FWVGA)


Source : http://tekno.kompas.com
READ MORE - Sony Ericsson Xperia Arc dengan Android 2.3

RIM telah Blokir Pornografi

JAKARTA — Menteri Komunikasi dan Informatika Tifatul Sembiring senang mendengar kabar bahwa Research in Motion (RIM), penyedia layanan BlackBerry, sudah mulai memfilter situs-situs porno setelah sebelumnya pemerintah memberikan tenggat hingga Jumat pekan ini atau tanggal 21 Januari 2011.

"Alhamdulillah RIM sudah mulai memblokir situs-situs porno dengan menggunakan Nawala. Hari ini situs-situs top rank tidak bisa diakses melalui BB. Ini suatu permulaan yang bagus," ujar Tifatul di Jakarta, Kamis (20/1/2011).

Sebelumnya, Tifatul mengancam akan menutup layanan BalckBerry jika RIM tidak menghormati dan mematuhi peraturan perundang-undangan di Indonesia. "Tak pelak, akibat pernyataan keras ini, saya mendapat banyak protes di Twitter," ujarnya.

Namun, menurut Tifatul, setelah RIM berkomitmen untuk taat pada peraturan di Indonesia dan mulai memfilter konten-konten negatif, hari ini justru para tweeps (sebutan bagi pengguna Twitter) berbalik memuji.

"Masyarakat banyak yang menyampaikan kegembiraannya dan senang BB tidak jadi ditutup. Ya, silakan RIM berbisnis asal mematuhi undang-undang. Tujuan kita adalah melindungi konsumen BB di Indonesia agar ada jaminan purnajual serta orangtua tidak khawatir anak-anak mereka menggunakan BB untuk membuka situs porno," ujarnya.

Menurut Tifatul, dalam siaran pers yang dikeluarkan hari ini, RIM menyatakan komitmennya untuk mematuhi aturan yang berlaku di Indonesia. Pihak RIM bahkan menyatakan akan terus mengembangkan pasar dan investasi di Indonesia, bekerja sama dengan pengembang dan distributor BB. "Kita tunggu saja RIM untuk menjalankan komitmen mereka selanjutnya," ujarnya.

source : http://tekno.kompas.com
READ MORE - RIM telah Blokir Pornografi

Related Posts with Thumbnails

Search This Blog

Archives

Stats

blogspot visit counter
Mobile Phone Blogs - Blog Catalog Blog Directory Technology Blogs TopOfBlogs Technology Blogs - Blog Rankings